ADVERTISEMENT
  • BERITA UTAMA
    • NASIONAL
    • Klik Pendidikan
    • Info Guru
  • PUBLIKASI SEKOLAH
    • SMA
    • SMK
    • MA
    • SMP
    • MTS
    • SD
    • MI/DINIYAH
    • PAUD/TK
  • PROFIL SEKOLAH
    • SMK
    • SMA
    • MA
    • SMP
    • MTS
    • SD
    • TK/PAUD
    • MI/DINIYAH
  • GURU MENULIS
    • Artikel
  • TIPS N TRIK
  • RUANG SASTRA
    • Cerpen
    • Puisi
  • ULASAN BUKU
    • BAHAN AJAR
    • BUKU UMUM
  • KISAH / CERITA INSPIRATIF
  • PRESTASI SISWA/SEKOLAH
Swara Pendidikan
  • Login
Thursday, October 2, 2025
No Result
View All Result
No Result
View All Result
Swara Pendidikan
No Result
View All Result
ADVERTISEMENT

MAN 1 Bogor Terima Kunjungan Delegasi Universiti Islam Selangor – Malaysia

Pewarta : Hilman Muksin

by SWARA PENDIDIKAN
2 October 2025
in BERITA UTAMA, Bogor, Klik Pendidikan
0
MAN 1 Bogor Terima Kunjungan Delegasi Universiti Islam Selangor – Malaysia

Foto. Tengah (batik hijau), Plh Kasubag TU Kemenag Kab. Bogor, Bpk. H. Robi Syamsi. Batik biru, Kasi Penmad Kemenag Kab.Bogor, Ibu Hj. Marlihah.Batik merah, Kamad, Hj. Dian Kardinah, dan delegasi dari UIS. (dok.MAN 1 Bogor)

          

Swara Pendidikan (Bogor) – MAN 1 Bogor mendapat kehormatan menerima kunjungan dari Universiti Islam Selangor (UIS), Malaysia, pada Kamis (2/10/2025). Kunjungan ini bertujuan menjalin silaturahmi sekaligus memberikan sosialisasi mengenai peluang studi di UIS kepada siswa, khususnya kelas XII yang tengah mempersiapkan diri menuju perguruan tinggi.

Delegasi UIS berjumlah empat orang, yaitu Dr. Maad Ahmad (Timbalan Pengarah, Pusat Pengajian Siswazah), Encik Mokhtar Ismail (Ketua Bagian Pemasaran), Dr. Mohd Faeez Ilias (Ketua Pemasaran dan Jaringan Industri, Pusat Pengajian Siswazah), serta Encik Muhammad Zuhdi Jasman (Penolong Pendaftar, Pusat Pengajian Siswazah). Mereka turut didampingi oleh Finantyo Eddy Wibowo, mahasiswa Indonesia yang sedang menempuh pendidikan program doktoral (S3) di UIS.

Acara berlangsung di Aula MAN 1 Bogor dengan dihadiri sejumlah pejabat, antara lain Plh. Kasubag TU Kemenag Kabupaten Bogor, H. Robi Syamsi, Kasi Penmad Kabupaten Bogor, Hj. Marliha, Kepala MAN 1 Bogor, Hj. Dian Kardinah, Kepala Tata Usaha, H. Rahmatulloh, serta para guru dan wali kelas XII.

Dalam sambutannya, Hj. Dian Kardinah menyampaikan rasa bangga atas kunjungan internasional ini. “Kehadiran Universiti Islam Selangor menjadi motivasi besar bagi para siswa MAN 1 Bogor untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, bahkan hingga ke luar negeri,” ungkapnya.

BACA JUGA

Dadan Rustandi: Rehabilitasi SDN Mekarjaya 29 Senilai Rp1,9 Miliar Ditarget Rampung Desember 2025

Disdik Depok Tunjukkan Komitmen Inklusif Lewat Lomba Talenta Disabilitas

Gerakan Pangan Murah di Tajur Halang, Warga Antusias Dapatkan Sembako Murah

Pesan Kabid SD di Maulid PGRI Kota Depok: Guru Miliki Tiga Amal Tak Terputus 

Ketua Delegasi UIS berikan kenangan kepada Kepala Madrasah, Hj. Dian Kardinah

Apresiasi juga datang dari Kasi Penmad Kabupaten Bogor, Hj. Marliha. “Ini merupakan terobosan luar biasa. Semoga tidak hanya di MAN 1 Bogor, tapi juga bisa dilaksanakan di madrasah lain di Kabupaten Bogor,” ujarnya. Senada dengan itu, H. Robi Syamsi selaku Plh. Kasubag TU Kemenag Kabupaten Bogor memberikan dukungan penuh terhadap kerja sama internasional tersebut.

 

Antusiasme siswa terlihat jelas, terutama pada sesi tanya jawab. Mereka aktif menggali informasi seputar peluang beasiswa, program studi, hingga pengalaman kuliah di luar negeri. Hal ini menunjukkan bahwa sosialisasi pertama dari perguruan tinggi luar negeri di MAN 1 Bogor mendapat sambutan positif.

Sebagai penutup, dilakukan penyerahan plakat dari Universiti Islam Selangor kepada MAN 1 Bogor serta sesi foto bersama sebagai simbol persahabatan dan kerja sama yang diharapkan berlanjut di masa depan.**

 

Editor: Gus JP

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.
Jumlah Pembaca: 1

BeritaTerkait

Dadan Rustandi: Rehabilitasi SDN Mekarjaya 29 Senilai Rp1,9 Miliar Ditarget Rampung Desember 2025
BERITA UTAMA

Dadan Rustandi: Rehabilitasi SDN Mekarjaya 29 Senilai Rp1,9 Miliar Ditarget Rampung Desember 2025

by SWARA PENDIDIKAN
1 October 2025
0
0

  Swara Pendidikan (Sukmajaya, Depok) — Pemerintah Kota (Pemkot) Depok...

Read more
Disdik Depok Tunjukkan Komitmen Inklusif Lewat Lomba Talenta Disabilitas

Disdik Depok Tunjukkan Komitmen Inklusif Lewat Lomba Talenta Disabilitas

30 September 2025
0
Gerakan Pangan Murah di Tajur Halang, Warga Antusias Dapatkan Sembako Murah

Gerakan Pangan Murah di Tajur Halang, Warga Antusias Dapatkan Sembako Murah

29 September 2025
0

Pesan Kabid SD di Maulid PGRI Kota Depok: Guru Miliki Tiga Amal Tak Terputus 

27 September 2025
0

Kabid Pembinaan SD: Monev BOSP Pastikan Dana BOS Digunakan Sesuai Aturan

18 September 2025
0

Finalis OSN Nasional 2025: Depok Loloskan 14 Putra-Putri Terbaik. Ini Daftar Namanya

17 September 2025
0
Next Post
Dongeng Islami dan Pidato Siswa Warnai Maulid Nabi di SDN Bojongsari 01

Dongeng Islami dan Pidato Siswa Warnai Maulid Nabi di SDN Bojongsari 01

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

ADVERTISEMENT
Swara Pendidikan

2025 © swarapendidikan.co.id

TENTANG KAMI

  • Disclaimer
  • KODE ETIK JURNALIS SWARA PENDIDIKAN
  • KODE ETIK JURNALISTIK
  • KONTAK IKLAN
  • LOKER
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Swara Pembaca
  • swarapendidikan.co.id
  • Tentang Kami

Follow Us

No Result
View All Result
  • Disclaimer
  • KODE ETIK JURNALIS SWARA PENDIDIKAN
  • KODE ETIK JURNALISTIK
    • KODE ETIK JURNALISTIK
  • KONTAK IKLAN
  • LOKER
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Swara Pembaca
  • swarapendidikan.co.id
  • Tentang Kami

2025 © swarapendidikan.co.id

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In