ADVERTISEMENT
  • BERITA UTAMA
    • NASIONAL
    • Internasional
    • KABAR DAERAH
    • METROPOLITAN
  • KABAR SEKOLAH
    • SMA
    • SMK
    • MA
    • SMP
    • MTS
    • SD
    • MI/DINIYAH
    • PAUD/TK
  • PROFIL SEKOLAH
    • SMK
    • SMA
    • MA
    • SMP
    • MTS
    • SD
    • TK/PAUD
    • MI/DINIYAH
  • MENULIS
    • Artikel Guru
    • Artikel Dosen/Mahasiswa
    • Opini
  • TIPS EDU
  • EDU INFO
    • Klik Pendidikan
    • Info Pendidikan
    • Info Guru
  • RUANG SASTRA
    • Cerpen
    • Puisi
  • ULASAN BUKU
    • BAHAN AJAR
    • BUKU UMUM
  • INSPIRASI PENDIDIKAN
  • JEJAK PRESTASI
Swara Pendidikan
  • Login
Sunday, November 23, 2025
No Result
View All Result
No Result
View All Result
Swara Pendidikan
No Result
View All Result
ADVERTISEMENT

SMPN 2 Kalinyamatan Rayakan Harlah ke-40: “Meraih Masa, Merajut Asa”

Kontributor Jepara - Nur Andika

by SWARA PENDIDIKAN
22 November 2025
in KABAR DAERAH
0
SMPN 2 Kalinyamatan Rayakan Harlah ke-40: “Meraih Masa, Merajut Asa”

Penyerahan tumpeng kepada Kadisdik Jepara dalam pembukaan simbolis HUT SMPN 2 Kalinyamatan (foto.Nurandika/SP)

          

 

 

Swara Pendidikan (Jepara) — Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 2 Kalinyamatan, yang dikenal luas sebagai SMP Damarjati, merayakan Hari Ulang Tahun (Harla) ke-40 dengan mengusung tema “Meraih Masa, Merajut Asa”. Puncak acara perayaan berlangsung meriah pada hari Sabtu (22/11/2025) di lingkungan sekolah, setelah rangkaian kegiatan yang melibatkan siswa, guru, staf, dan para alumni.

Puncak acara Harlah ke-40 ini turut dihadiri oleh pejabat penting dari pemerintah daerah, yaitu Kepala Dinas Pendidikan dan Olahraga Kabupaten Jepara, Ratib Zaini, serta Sekdin Disdikpora Jepara.

BACA JUGA

Kh. Mudhofar Al-Husna: Fondasi Pendidikan Harus Kembali ke Adab dan Konsep Rasulullah

Pepadu Karbon: Inovasi Irwan Taufiqurrahman Ubah Cara Belajar Siswa

DP3AP2KB Jepara Ubah Pola Penanganan Kasus Anak & Perempuan, Fokus pada Pendampingan dan Penguatan Keluarga

Prihatin Maraknya Kekerasan Perempuan dan Anak, DPRD Jepara Ajak Pemerintah dan Masyarakat Perkuat Kolaborasi

Kepala Sekolah SMPN 2 Kalinyamatan, Agus Nurcahyo, S.Pd.M.Pd., menjelaskan bahwa tujuan utama Harla kali ini adalah menyatukan kembali alumni yang tersebar di berbagai wilayah, sebuah upaya yang dalam bahasa Jawa disebut “ngendeli balung pisah” (mengumpulkan tulang yang tercerai berai).

“Prinsipnya bagaimana alumni itu mampu menjalin paseduluran (persaudaraan). Merasa bahwa walaupun sekarang jadi orang hebat itu berangkat dari sekolah ini,” ujar Agus Nurcahyo.

Foto bersama Kadisdik dan Kepala Sekolah dengan para siswa pemenang lomba di hari sebelumnya (foto.nurandika/SP)

Ia menambahkan bahwa meskipun nama resmi sekolah adalah SMPN 2 Kalinyamatan, brand SMP Damarjatimasih melekat kuat di hati masyarakat dan alumni, menjadi motivasi untuk saling menyatu dan berbagi.

Kepala Sekolah juga menyoroti perkembangan positif sekolah dalam lima tahun terakhir, di mana siswa kini menunjukkan rasa percaya diri yang tinggi dalam berbagai kompetisi.

“Di ulang tahun pertama yang ke-40 ini, mereka sudah mempersembahkan 18 kejuaraan tingkat kabupatendi semester ini, yang satu nanti menuju nasional,” ungkap Agus.

Rangkaian Harlah menjadi ajang pengembangan karakter, kreativitas, dan kompetensi siswa, termasuk melalui pelatihan membatik cap pada hari Rabu. Kegiatan ini diinisiasi oleh alumni yang kini sukses memiliki usaha batik, yang secara sukarela menularkan ilmunya kepada adik-adik kelas.

Puncak acara Harla ke-40 ini turut dihadiri oleh pejabat penting dari pemerintah daerah, yaitu Kepala Dinas Pendidikan dan Olahraga Kabupaten Jepara, Ratib Zaini, serta Sekdin Disdikpora Jepara.

Ketua Panitia Harla ke-40, Drs. Sukamto, menjelaskan bahwa perayaan yang baru pertama kali diadakan selama 40 tahun berdirinya sekolah ini bersifat 100% mandiri, dibiayai oleh sumbangan dari guru, kepala sekolah, staf, siswa, dan donasi alumni.

Kepala Sekolah berharap, ke depan siswa SMPN 2 Kalinyamatan semakin percaya diri, memiliki karakter yang kuat, dan tertanam kemampuan untuk berkompetisi dengan sekolah lain.

Harapan utama lainnya adalah terjalinnya ukhuwah (persaudaraan) yang kuat antara sivitas akademika sekolah dengan alumni, sehingga alumni dapat terus membaur dan mendukung kemajuan sekolah.**

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.
Jumlah Pembaca: 79

BeritaTerkait

Kh. Mudhofar Al-Husna: Fondasi Pendidikan Harus Kembali ke Adab dan Konsep Rasulullah
KABAR DAERAH

Kh. Mudhofar Al-Husna: Fondasi Pendidikan Harus Kembali ke Adab dan Konsep Rasulullah

by SWARA PENDIDIKAN
23 November 2025
0
0

  Swara Pendidikan (Jepara) – Pengasuh Pondok Pesantren Tahfidz Al-Qur'an...

Read more
Pepadu Karbon: Inovasi Irwan Taufiqurrahman Ubah Cara Belajar Siswa

Pepadu Karbon: Inovasi Irwan Taufiqurrahman Ubah Cara Belajar Siswa

23 November 2025
0
DP3AP2KB Jepara Ubah Pola Penanganan Kasus Anak & Perempuan, Fokus pada Pendampingan dan Penguatan Keluarga

DP3AP2KB Jepara Ubah Pola Penanganan Kasus Anak & Perempuan, Fokus pada Pendampingan dan Penguatan Keluarga

22 November 2025
0

Prihatin Maraknya Kekerasan Perempuan dan Anak, DPRD Jepara Ajak Pemerintah dan Masyarakat Perkuat Kolaborasi

20 November 2025
0

PGRI Cabang Sandubaya Lepas 12 Guru Terbaik untuk Berlaga di HUT PGRI ke-80 Tingkat Kota Mataram

19 November 2025
0

Disdikpora Jepara Tegas Larang Komersialisasi di Sekolah, K3S Minta Aturan Dijalankan Secara Konsisten

18 November 2025
0
Next Post
Maman Sutarman Terpilih Pimpin PGRI Sukmajaya 2025-2030, Usung Visi Guru Profesional dan Berintegritas

Maman Sutarman Terpilih Pimpin PGRI Sukmajaya 2025-2030, Usung Visi Guru Profesional dan Berintegritas

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

ADVERTISEMENT
https://datapers.dewanpers.or.id/media/certificate

2025 © swarapendidikan.co.id

TENTANG KAMI

  • Disclaimer
  • KODE ETIK JURNALIS SWARA PENDIDIKAN
  • KODE ETIK JURNALISTIK
  • KONTAK IKLAN
  • LOKER / MAGANG
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Swara Pembaca
  • swarapendidikan.co.id
  • Tentang Kami

Follow Us

No Result
View All Result
  • Disclaimer
  • KODE ETIK JURNALIS SWARA PENDIDIKAN
  • KODE ETIK JURNALISTIK
    • KODE ETIK JURNALISTIK
  • KONTAK IKLAN
  • LOKER / MAGANG
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Swara Pembaca
  • swarapendidikan.co.id
  • Tentang Kami

2025 © swarapendidikan.co.id

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In