Selasa, Maret 11, 2025

Ngebut, Kijang Innova Seruduk Pengendara Motor dekat Gedung DPR MPR RI

Inilah mobil Kijang Innova yang menabrak pengendara roda dua di dekat gedung DPR MPR RI

Swara Pendidikan.co.id (Jakarta) – kecelakaan lalulintas terjadi di Jalan Raya Gatot Subroto, Jumat (10/12/21) dini hari. sebuah mobil Kijang Innova dengan Nomor Polisi B 8168 AH yang melaju dengan kecepatan tinggi menabrak pengendara dengan Nomor Polisi B 4303 TND dari arah belakang. Peristiwa tersebut tidak jauh dari Gedung DPR MPR RI.

Berdasarkan informasi yang diterima SP, kecelakaan tersebut terjadi sekira pukul 01.18 wib. Menurut keterangan saksi mata yang identitasnya tidak mau diungkap mengatakan, pengendara innova itu melaju dengan kecepatan tinggi. Tiba-tiba langsung menyeruduk pengendara motor yang berada di depan, di lajur kiri jalan.

Akibatnya pengendara motor yang tengah berboncengan terpental dari tunggangannya.

Yang parahnya, lanjut saksi mata. Mengetahui korban yang ditabraknya luka parah. Pengemudi tersebut malah tancap gas, berusaha kabur untuk menghindari tanggungjawab.

Namun naasnya, si pengemudi malah menabrak pembatas jalan yang berada pada posisi kanan jalan.

Beberapa pengendara motor yang menyaksikan kejadian tersebut dan ikut menolong korban mengatakan, “Itu sopirnya kayak orang mabuk,” ujarnya.

Saat ini pengemudi kendaraan Kijang Innova diamankan Subdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya untuk dimintai keterangan. Sementara korban yang bernama AS dan SA dilarikan ke rumah sakit Bhakti Mulia untuk mendapat perawatan intensif.

keluarga korban yang hubungi awak media meminta kepada aparat kepolisian untuk serius menangani kasus tabrak lari ini dan meminta agar pelakunya bertanggungjawab. (gus)

RELATED ARTICLES

Most Popular