Wednesday, March 12, 2025

Turnamen Tahunan Eight Cup 2018 Kembali di Gelar

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Provinsi Jawa Barat, Prof. Dr. H. Yudha M. Saputra, M,Ed membuka turnamen olahraga tahunan “Eight Cup 2018” se Jabodetabek di lapangan olahraga SMA Negeri 8 Bekasi, Rabu (3/10/18).

Swara pendidikan.co.id (BEKASI) – Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Provinsi Jawa Barat, Prof. Dr. H. Yudha M. Saputra, M,Ed membuka  turnamen olahraga tahunan “Eight Cup 2018”  se Jabodetabek di lapangan olahraga SMA Negeri 8 Bekasi, Rabu (3/10/18).

Eight Cup 2018 yang digelar dari tanggal 4-27 Oktober diikuti hampir 1000 siswa SMP dan SMA sewilayah Jabodetabek. Mempertandingkan beberapa cabang olahraga dan seni, diantaranya olah raga futsal, bola basket, voli, serta seni modern dance, dan tari ratoeh jaroe (tarian yang muncul di pembukaan Asian Games 2018). Selain juga memperebutkan piala Walikota Bekasi.

Walikota Bekasi, Dr. H. Rahmat Effendi
Ketua Komisi 4 DPRD Jawa Barat, Siti Aisyah

Dalam sambutannya, Kadispora Jawa Barat menyampaikan bahwa perkembangan olahraga di Jawa Barat luar biasa. “Banyak atlit-atlit muda berprestasi berasal dari Jawa Barat, Karena itu pemprov Jawa Barat tengah mendorong agar Jawa Barat menjadi provinsi layak pemuda,” katanya.

“Ke depan kita akan terus dorong terbentuknya sekolah khusus olahraga (SKO) di seluruh kabupaten dan kota di Jawa barat, seperti halnya di SMA N 8 yang sudah memiliki program kelas atlet,” ujar Kadispora Jawa Barat, H. Yudha.

Ketua Komisi 4 DPRD, Ketua Komite SMAN 8, Kepala KCD wilayah 3, guru dan atlet peserta turnamen Eight Cup 2018

Tempat yang sama, Walikota Bekasi, Dr. H. Rahmat Effendi mengatakan, SMAN 8 Bekasi merupakan rintisan sekolah olahraga di Bekasi. Dia berharap banyak lahir atlet nasional yang dapat mengharumkan nama Indonesia. “Jabar harus menjadi juara pendidikan. Juara bukan segala-galanya, tetapi yang utama adalah terjalin silahturahmi. Sebab olahraga merupakan alat perekat dan pemersatu bangsa,” ujar Walikota Bekasi Dr. H. Rahmat Effendi.

Eight Cup 2018 yang bertema “Melalui  Eight Cup kita raih prestasi menuju Jabar Juara” dihadiri Kadispora Kota Bekasi, Ketua Komisi 4 DPRD Jawa Barat, Siti Aisyah, Kepala KCD wilayah 3, Herry Pansila, Ketua Komite SMA N 8, Letkol Subagio AS dan peserta Eight Cup 2018. (harlis)

Foto bersama
RELATED ARTICLES

Most Popular