Sunday, March 16, 2025
HomeEdu InfoSD Negeri Cilodong 2 Siap Sukseskan Adipura

SD Negeri Cilodong 2 Siap Sukseskan Adipura

SDN Cilodong 2
SDN Cilodong 2

Swara Pendidikan.co.id (Cilodong, Depok) – SD  Negeri Cilodong 2 Siap mensukseskan penilaian adipura untuk mendatang. Demikian dikatakan Kepala SD Negeri Cilodong 2, Sumantri, MM.Pd yang ditemui SWara Pendidikan dikantornya, Kamis (29/9/16).

“Keluarga besar SD Negeri Cilodong 2, siap mendukung serta mensukseskan penilaian Adipura,” ujar Sumantri penuh semangat.

Dikatakannya, diantara berbagai persiapan untuk menyongsong penilaian adipura yang akan datang karena wilayahnya merupakan salah satu titik penilaian adipura, pihaknya giat melakukan kebersihan rutin, termasuk pemeliharaan, dan penataan lingkungan sekolah.

 “Kegiatan kebersihan dan pemeliharaan lingkungan sekolah sudah menjadi tugas rutin sehari-hari disekolah kami. Mulai dari piket kelas ataupun piket lapangan. Setiap hari, 10 menit sebelum bel masuk, kami ajak seluruh siswa mulai dari kelas 1  – 6 memungut sampah. Termasuk guru-guru,” terang Sumantri.

“Kelas 1 kita minta untuk memungut 5 sampah, kelas 2, 10 sampah, kelas 3, 15 sampah, kelas 4, 20 sampah, kelas 5, 25 sampah, dan kelas 6, 30 sampah. Alhamdulillah, kegiatan yang rutin ini baik siswa maupun guru, semakin giat untuk menjaga kebersihan. Karena kami juga bertekad untuk bisa meraih prestasi sekolah adiwiyata,” kata Sumantri lagi.

Sumantri juga selalu mengingatkan kepada guru-guru maupun siswa didiknya untuk selalu membiasakan berperilaku hidup sehat. Baik dilingkungan sekolah maupun diluar sekolah. (gus)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments