ADVERTISEMENT
  • BERITA UTAMA
    • NASIONAL
    • Internasional
    • KABAR DAERAH
    • METROPOLITAN
  • KABAR SEKOLAH
    • SMA
    • SMK
    • MA
    • SMP
    • MTS
    • SD
    • MI/DINIYAH
    • PAUD/TK
  • PROFIL SEKOLAH
    • SMK
    • SMA
    • MA
    • SMP
    • MTS
    • SD
    • TK/PAUD
    • MI/DINIYAH
  • MENULIS
    • Artikel Guru
    • Artikel Dosen/Mahasiswa
    • Opini
  • TIPS EDU
  • EDU INFO
    • Klik Pendidikan
    • Info Pendidikan
    • Info Guru
  • RUANG SASTRA
    • Cerpen
    • Puisi
  • ULASAN BUKU
    • BAHAN AJAR
    • BUKU UMUM
  • INSPIRASI PENDIDIKAN
  • JEJAK PRESTASI
Swara Pendidikan
  • Login
Thursday, November 27, 2025
No Result
View All Result
No Result
View All Result
Swara Pendidikan
No Result
View All Result
ADVERTISEMENT

Jaga Gizi dan Keamanan Anak Sekolah, Puskesmas Pengasinan Awasi SPPG 4 Secara Rutin

by SWARA PENDIDIKAN
9 October 2025
in Depok, Kecamatan Sawangan, Klik Pendidikan, SAPA WILAYAH
0
Jaga Gizi dan Keamanan Anak Sekolah, Puskesmas Pengasinan Awasi SPPG 4 Secara Rutin

Ki-ka : ahli gizi Yuni, kepala SPPG 4 Linda dan perwakilan puskesmas Vivi (foto:Amr/SP)

          

Swara Pendidikan (Sawangan, Depok) – Puskesmas Pengasinan melakukan pembinaan dan pengawasan rutin terhadap Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) 4 yang berlokasi di Kampung Prigi, Kelurahan Bedahan, Kecamatan Sawangan, pada Kamis (9/10/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari monitoring berkala bulanan sesuai arahan Kementerian Kesehatan untuk memastikan keamanan dan kualitas makanan yang diproduksi bagi peserta didik penerima program makanan bergizi.

Petugas Puskesmas Pengasinan, Vivi, menjelaskan bahwa pengawasan dilakukan secara menyeluruh, mulai dari bahan baku, proses pengolahan, pemorsian, hingga distribusi makanan.

“Kami melakukan pemeriksaan menyeluruh karena setiap tahapan memiliki titik kritis (critical control point) yang harus diawasi. Selain itu, kami juga memantau sanitasi, kebersihan ruangan, dan kondisi alat masak,” ujarnya.

Menurut Vivi, inspeksi kesehatan lingkungan dilakukan sebelum SPPG beroperasi, kemudian dilanjutkan secara rutin setiap bulan. Jika ditemukan hal yang perlu ditindaklanjuti, tim dapat melakukan intervensi tambahan dengan kunjungan dua kali dalam sebulan.

BACA JUGA

Perizinan Tuntas, Padel Lago & Luna Siap Beroperasi di Depok

Milad Muhammadiyah ke-113 di Limo-Cinere Berlangsung Meriah, 150 Paket Donasi Dibagikan

Sekda Depok Resmi Tutup Formakot 2025, Tekankan Pentingnya Gerakan Olahraga Masyarakat

Majelis Taklim Assufa Siap Berkompetisi di Festival Hadroh dan Marawis SMP-SMK Islamiyah Serua

“Alhamdulillah sejauh ini semua berjalan baik dan sesuai prosedur karena kami mengikuti SOP dan standar yang berlaku,” tambahnya.

Saat ini, Puskesmas Pengasinan membina empat SPPG, termasuk SPPG 4 yang merupakan unit terbaru. Vivi menegaskan seluruh SPPG wajib memiliki Sertifikat Laik Higiene Sanitasi (SLHS) sebagai syarat operasional.

“SLHS menjamin standar kebersihan, kualitas tenaga kerja, dan keamanan makanan agar terhindar dari risiko kontaminasi maupun keracunan,” jelasnya.

 

3.000 Porsi Makanan Setiap Hari

Kepala SPPG 4, Linda, menyebut pihaknya memproduksi dan mendistribusikan sekitar 3.000 porsi makanan setiap hari ke tujuh sekolah dalam radius enam kilometer, mulai dari tingkat TK hingga SMA.

“Kami memiliki 50 karyawan, terdiri dari 47 staf dapur, satu ahli gizi, satu akuntan, dan satu kepala unit. Proses kerja dilakukan bergiliran agar semua tahapan berjalan lancar,” jelasnya.

Bahan baku diperoleh dari supplier khusus yang telah memenuhi standar gizi dan kebersihan, melalui dua kali proses quality control — pertama oleh supplier, dan kedua oleh tim internal SPPG.

Ahli gizi SPPG 4, Yuni, menambahkan bahwa proses memasak dilakukan bertahap untuk menjaga kesegaran makanan hingga diterima anak-anak.

“Masak dimulai sejak tengah malam. Sayur dimasak pukul 02.30 untuk distribusi pagi ke 2.392 anak. Untuk pengiriman pukul 10.00, masak dimulai pukul 08.00. Dengan begitu makanan tetap segar saat diterima,” ujarnya.

 

Cegah Keracunan Makanan Anak Sekolah

Menanggapi maraknya kasus keracunan makanan pada program Makanan Bergizi Gratis (MBG) di beberapa daerah, pihak SPPG 4 menegaskan komitmennya memperkuat perencanaan dan evaluasi menu secara berkala bersama mitra dan yayasan penyelenggara.

“Kami akan terus melakukan evaluasi agar menu yang disajikan sesuai kebutuhan gizi anak dan aman dikonsumsi. Temuan di beberapa wilayah menjadi perhatian kami agar terus meningkatkan kualitas layanan,” tutup Yuni.**

(Amr)

 

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.
Jumlah Pembaca: 25

BeritaTerkait

Perizinan Tuntas, Padel Lago & Luna Siap Beroperasi di Depok
Depok

Perizinan Tuntas, Padel Lago & Luna Siap Beroperasi di Depok

by SWARA PENDIDIKAN
26 November 2025
0
0

Swara Pendidikan (Depok) – Tren olahraga padel tengah berkembang pesat...

Read more
Milad Muhammadiyah ke-113 di Limo-Cinere Berlangsung Meriah, 150 Paket Donasi Dibagikan

Milad Muhammadiyah ke-113 di Limo-Cinere Berlangsung Meriah, 150 Paket Donasi Dibagikan

23 November 2025
0
Sekda Depok Resmi Tutup Formakot 2025, Tekankan Pentingnya Gerakan Olahraga Masyarakat

Sekda Depok Resmi Tutup Formakot 2025, Tekankan Pentingnya Gerakan Olahraga Masyarakat

23 November 2025
0

Majelis Taklim Assufa Siap Berkompetisi di Festival Hadroh dan Marawis SMP-SMK Islamiyah Serua

19 November 2025
0

PGRI Cilodong Resmi Miliki Pengurus Baru, H. Nisar: Amanah Selalu Mengandung Risiko

17 November 2025
0

Konferensi PGRI Cilodong 2025: Lusi Susanti Terpilih sebagai Ketua Periode 2025–2030

17 November 2025
0
Next Post
MI Raudlatul Ulum Tingkatkan Kualitas Guru Lewat Seminar Deep Learning

MI Raudlatul Ulum Tingkatkan Kualitas Guru Lewat Seminar Deep Learning

ADVERTISEMENT
https://datapers.dewanpers.or.id/media/certificate

2025 © swarapendidikan.co.id

TENTANG KAMI

  • Disclaimer
  • KODE ETIK JURNALIS SWARA PENDIDIKAN
  • KODE ETIK JURNALISTIK
  • KONTAK IKLAN
  • LOKER / MAGANG
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Swara Pembaca
  • swarapendidikan.co.id
  • Tentang Kami

Follow Us

No Result
View All Result
  • Disclaimer
  • KODE ETIK JURNALIS SWARA PENDIDIKAN
  • KODE ETIK JURNALISTIK
    • KODE ETIK JURNALISTIK
  • KONTAK IKLAN
  • LOKER / MAGANG
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Swara Pembaca
  • swarapendidikan.co.id
  • Tentang Kami

2025 © swarapendidikan.co.id

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In