• BERITA UTAMA
    • NASIONAL
    • Internasional
    • KABAR DAERAH
    • METROPOLITAN
  • KABAR SEKOLAH
    • SMA
    • SMK
    • MA
    • SMP
    • MTS
    • SD
    • MI/DINIYAH
    • PAUD/TK
  • KABAR KAMPUS
  • KABAR PESANTREN
  • MENULIS
    • Artikel Guru
    • Artikel Dosen/Mahasiswa
    • Opini
  • TIPS EDU
  • EDU INFO
    • Klik Pendidikan
    • Info Pendidikan
    • Info Guru
  • INSPIRASI PENDIDIKAN
    • Inspirasi
  • JEJAK PRESTASI
  • E-PAPER
  • LAINNYA
    • Profil Sekolah
      • SMK
      • SMA
      • MA
      • SMP
      • MTS
      • SD
      • TK/PAUD
      • MI/DINIYAH
    • Ruang Sastra
      • Cerpen
      • Puisi
    • ULASAN BUKU
      • BAHAN AJAR
      • BUKU UMUM
    • SAPA WILAYAH
      • Kecamatan Beji
      • Kecamatan Bojongsari
      • Kecamatan Cilodong
      • Kecamatan Cimanggis
      • Kecamatan Cinere
      • Kecamatan Cipayung
      • Kecamatan Limo
      • Kecamatan Pancoran Mas
      • Kecamatan Sawangan
      • Kecamatan Sukmajaya
      • Kecamatan Tapos
    • WAWASAN PUBLIK
      • Parlemen
      • Pemerintahan
      • Peristiwa
      • Politik
      • Sosial
      • Suara Publik
      • Ekonomi & Bisnis
      • Infotaintment
      • Opini
Swara Pendidikan
  • Login
Thursday, January 1, 2026
No Result
View All Result
No Result
View All Result
Swara Pendidikan
No Result
View All Result

SDN Cinangka 04 Laksanakan ANBK Utama, Kekurangan Laptop Jadi Kendala 

by SWARA PENDIDIKAN
2 October 2025
in KABAR SEKOLAH, SD
0
SDN Cinangka 04 Laksanakan ANBK Utama, Kekurangan Laptop Jadi Kendala 

Siswa SDN Cinangka 04 sedang mengikuti ANBK utama di ruang kelas. (Foto. Dok. Dib/Swara pendidikan).

Swara pendidikan (Sawangan, Depok)- SDN Cinangka 04 melaksanakan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) utama pada Rabu dan Kamis, 2–3 Oktober 2025, diikuti 30 siswa dari kelas 5. Pelaksanaan asesmen dilakukan secara daring (online) dengan menggunakan perangkat laptop di ruang kelas sekolah.

Kepala SDN Cinangka 04, Andi Priyanto menjelaskan bahwa dalam ANBK tahun ini, para siswa mengerjakan soal literasi sebanyak 50 soal dan numerasi sebanyak 40 soal. Seluruh soal dikerjakan secara daring menggunakan laptop.

“Karena keterbatasan laptop, pelaksanaan dibagi menjadi dua sesi. Sesi pertama diikuti 15 siswa dan sesi kedua 15 siswa lainnya,” jelas Andi.

Sekolah hanya memiliki 10 unit laptop yang berfungsi dengan baik, kata Andi,  untuk menutupi kekurangan, pihak sekolah terpaksa meminjam 5 laptop dari para guru, sehingga hanya tersedia 15 unit laptop untuk pelaksanaan asesmen.

BACA JUGA

Disdik Depok Evaluasi Penggunaan Dana BOS SD Negeri dan Swasta Tahun 2025

37 Siswa SDN Duren Seribu 01 Terima Bantuan Program Indonesia Pintar

Dukung GATI, Wakil Ketua KNPI Kota Depok Turun Langsung Dampingi Pendidikan Anak

SDN Pengasinan 03 Maksimalkan Program Pembiasaan pada Semester II 2026

“Sebelum pelaksanaan ANBK, kami sudah mengajukan permohonan bantuan ke Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Depok, namun hingga kini belum ada realisasi. Padahal kami hanya meminta tambahan 5 unit laptop,” keluhnya.

Andi mengungkapkan, kebutuhan laptop tidak hanya untuk ANBK, tetapi juga untuk persiapan Tes Kemampuan Akademik (TKA) yang akan dilaksanakan pada Maret dan April 2026.

“Kami sangat berharap adanya dukungan dari Disdik, karena kebutuhan perangkat ini cukup mendesak, tidak hanya untuk ANBK, tapi juga untuk kegiatan pembelajaran berbasis teknologi ke depan,” tandasnya.

Sementara itu, Jerian Dika Ramadan, salah satu peserta ANBK dari kelas 5, mengaku cukup lancar mengerjakan soal yang diberikan.

“Alhamdulillah soal numerasi dan literasi bisa dikerjakan dengan baik. Soal numerasi isinya hitung-hitungan, dan soal literasi lebih ke cerita-cerita. Kami belajar menggunakan laptop di sekolah, jadi sudah terbiasa,” kata Jerian.

Jerian berharap hasil ANBK kali ini dapat memberikan kebanggaan bagi sekolah dan orang tuanya.

“Mudah-mudahan hasilnya memuaskan dan bisa membanggakan sekolah,” pungkasnya dengan penuh optimisme. (Dib)

 

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

BeritaTerkait

Disdik Depok Evaluasi Penggunaan Dana BOS SD Negeri dan Swasta Tahun 2025
KABAR SEKOLAH

Disdik Depok Evaluasi Penggunaan Dana BOS SD Negeri dan Swasta Tahun 2025

by SWARA PENDIDIKAN
30 December 2025
0
0

  Swara Pendidikan (Depok) — Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Depok...

Read more
37 Siswa SDN Duren Seribu 01 Terima Bantuan Program Indonesia Pintar

37 Siswa SDN Duren Seribu 01 Terima Bantuan Program Indonesia Pintar

30 December 2025
0
Dukung GATI, Wakil Ketua KNPI Kota Depok Turun Langsung Dampingi Pendidikan Anak

Dukung GATI, Wakil Ketua KNPI Kota Depok Turun Langsung Dampingi Pendidikan Anak

24 December 2025
0

SDN Pengasinan 03 Maksimalkan Program Pembiasaan pada Semester II 2026

24 December 2025
0

Gerakan Ayah Ambil Rapor Warnai Pembagian Rapor di SDN Depok Baru 3

24 December 2025
0

SMP Islam Kamila Insan Cita Selenggarakan Student-Led Conference 2025

24 December 2025
0
Next Post
SDN Cinangka 01 Gelar Maulid Nabi, 252 Siswa Nyimak Tausiah KH Ma’mun Murod

SDN Cinangka 01 Gelar Maulid Nabi, 252 Siswa Nyimak Tausiah KH Ma’mun Murod

https://datapers.dewanpers.or.id/media/certificate

2025 © swarapendidikan.co.id

TENTANG KAMI

  • Disclaimer
  • KERJAMASA DAN IKLAN
  • KODE ETIK JURNALIS SWARA PENDIDIKAN
  • KODE ETIK JURNALISTIK
  • LOKER / MAGANG
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Swara Pembaca
  • swarapendidikan.co.id
  • Tentang Kami

Follow Us

No Result
View All Result
  • Disclaimer
  • KERJAMASA DAN IKLAN
  • KODE ETIK JURNALIS SWARA PENDIDIKAN
  • KODE ETIK JURNALISTIK
    • KODE ETIK JURNALISTIK
  • LOKER / MAGANG
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Swara Pembaca
  • swarapendidikan.co.id
  • Tentang Kami

2025 © swarapendidikan.co.id

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In