
Swara Pendidikan.co.id (DEPOK) — Pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) hari pertama dan kedua di SMK Negeri 2 Sawangan Depok berjalan lancar.
Hal itu diungkap oleh Kepala Balai Pengawasan dan Penyelenggara Pendidikan (BP3) Wilayah I Bogor, Herry Pansila yang meninjau langsung pelaksanaan UNBK hari kedua di SMKN 2 Sawangan Depok. Selasa (04/04) pagi.
“Berdasarkan pantauan dan laporan yang kami terima, pelaksanaan UNBK hari pertama dan kedua di beberapa SMK negeri dan swasta semuanya berjalan lancar,” kata Herry didampingi Kepala SMKN 2, Tatang Komarudin dan Wakepsek Sutarsa ketika ditemui SP di SMKN 2, Selasa (04/04/17).
Namun Herry mengakui, laporan ini belum final sebab, pelaksanaan UNBK masih berlangsung hingga Kamis nanti, selain hampir sebagian sekolah melaksanakan UNBK dengan 3 sesi.
“Jadi kami masih menunggu hasil laporan di wilayah 1 Bogor, yang meliputi Kota Bogor, Kota Depok, dan Kab. Bogor ada tidaknya gangguan yang menyebabkan pelaksanaan UNBK terhambat atau gagal terlaksana. Mudah-mudahan sampai hari terakhir tidak ada kendala yang berarti,” terang Herry Pansila.
Sementara itu, Kepala SMK Negeri 2 Depok, Tatang Komarudin didampingi Wakepsek Sutarsa yang menerima kunjungan Kepala BP3 Wilayah I Bogor mengatakan pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di sekolahnya, hari pertama kemarin dan hari kedua, berjalan lancar .
“Alhamdulillah pelaksanaan UNBK hari kedua dengan mata pelajaran matematika, berjalan lancar-lancar saja, jumlah peserta sesi pertama lengkap,” ungkapnya.
Ditambahkannya, dalam Ujian Nasional ini, diikuti oleh 542 siswa dan 80 siswa berasal dari tiga SMK yang berdekatan dengan SMKN 2 Depok. “Semua berjalan lancar dan aman bahkan jaringan listrik dan internet tak ada masalah dalam kegiatan ini, ”tutupnya. (Harlis)
