Swara Pendidikan (Cipayung, Depok)– Proses Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) tahun ajaran 2025/2026 di SMP Negeri 9 Depok, berlangsung lancar, tertib, dan sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan oleh Dinas Pendidikan.
Pihak sekolah memastikan bahwa seluruh tahapan seleksi dilakukan secara transparan dan bebas dari intervensi pihak manapun di luar aturan resmi.
Ketua Panitia SPMB SMP Negeri 9 Depok, M. Nasir, M.Pd mengatakan, total jumlah calon peserta didik yang mendaftar hingga hari terakhir mencapai 772 orang. Namun, sesuai kuota yang ditetapkan, sekolah hanya menerima 10 rombongan belajar (rombel) dengan total 400 peserta didik.
“Dari pembukaan pendaftaran sampai pengumuman hari ini, total calon peserta didik yang mendaftar mencapai 772 orang. Namun, sesuai prosedur dan kapasitas daya tampung, kami hanya menerima 10 rombel atau 400 peserta didik,” kata Nasir saat ditemui Swara Pendidikan pada Kamis (3 Juli 2025).
Nasir memastikan seluruh tahapan penerimaan dilakukan melalui sistem yang telah ditetapkan oleh Dinas Pendidikan Kota Depok.
“Semua berjalan sesuai sistem yang telah ditentukan. Untuk jalur mutasi pun, tahun ini tidak ada pendaftar, sehingga kuotanya otomatis dialihkan ke jalur domisili. Tidak ada rekayasa atau intervensi dalam proses seleksi ini,” tandasnya.
Pihak sekolah mengapresiasi tingginya antusiasme masyarakat terhadap SMPN 9 Depok yang menunjukkan besarnya kepercayaan orang tua kepada institusi pendidikan ini.
“Kami sangat menghargai kepercayaan masyarakat kepada SMPN 9 Depok. Kami juga harus tetap mengacu pada regulasi yang berlaku agar proses ini berjalan adil, transparan, dan akuntabel,” tutupnya. (Harlis)