Swara Pendidikan (Sawangan, Depok) – SMK ARAS, Berdiri sejak 6 Oktober 2017, merupakan salah satu sekolah menengah kejuruan swasta yang berada di Kecamatan Sawangan, Kota Depok, terus menunjukkan komitmennya dalam mencetak lulusan yang tidak hanya unggul secara akademis, tetapi juga memiliki akhlak dan keterampilan yang kompetitif di dunia kerja.
SMK ARAS memiliki tiga jurusan utama, yaitu Keperawatan, Perhotelan, dan Pariwisata.
Menurut Kepala SMK ARAS, Alfinsyah Alam, pihak sekolah telah merancang lima program unggulan sebagai strategi untuk mencetak lulusan berkualitas. Kelima program unggulan tersebut adalah:
- Tahfidz Al-Qur’an, meliputi tahsin, tajwid, tilawah, dan hafalan minimal 3 juz.
- Penguasaan Bahasa Asing, mencakup bahasa Inggris, Arab, Jepang, Korea, dan Mandarin.
- Program Keagamaan, seperti salat berjamaah, puasa sunnah, dan tadarus rutin.
- Program Minat dan Bakat, yang meliputi olahraga, seni, public speaking, soft skill, serta kewirausahaan.
- Praktik Kerja Industri Berkualitas, melalui kerja sama dengan lima pilar mitra praktik: rumah sakit, klinik, puskesmas, panti werdha, dan masyarakat.
“Lima program unggulan itu yang siap bersaing dan mendukung siswa agar menjadi lulusan terbaik, tidak hanya secara akademis tetapi juga dalam adab dan akhlak,” ungkap Alfinsyah saat ditemui Swara Pendidikan di ruang kerjanya, Selasa (20/5/2025).
Selain program unggulan, SMK ARAS juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas pendukung pembelajaran, antara lain: Laboratorium Keperawatan, Laboratorium Literasi Digital, Perpustakaan Digital, Empat Klinik Praktek Milik Sendiri, Kantin Sehat, Ruang Kelas Nyaman, Area Parkir Luas.
“Kami tidak hanya fokus pada pembelajaran di kelas, tetapi juga menyiapkan ruang kerja bagi lulusan terbaik. Lulusan SMK ARAS berkesempatan langsung bekerja di empat klinik yang kami kelola sendiri,” jelas Alfinsyah.
Selama tiga tahun terakhir, SMK ARAS juga mencatatkan sejumlah prestasi tingkat nasional yang membanggakan. Beberapa di antaranya adalah:
- Juara 1 Lomba Video Edukasi Tingkat Nasional
- Juara Piagam Perunggu Jenius Tingkat Nasional
- Juara 1 Cerdas Cermat Islam Tingkat SMK
- Juara 3 Lomba Debat Tingkat SMK
- Juara 1 Tenis Meja Tingkat Nasional
- Juara 2 Bulu Tangkis Tingkat Nasional
- Finalis Lomba Pidato Bahasa Jepang Tingkat Nasional
- Finalis Lomba Paskibra Tingkat SMK
Dengan dukungan fasilitas yang lengkap dan pemanfaatan teknologi informasi secara aktif dan produktif, SMK ARAS terus berupaya meningkatkan mutu pendidikan serta memberikan pengalaman belajar yang relevan dengan kebutuhan dunia kerja. (Amr)