Wednesday, March 12, 2025

Siswa SDN Pondok Petir 03 Siap Praktek Pembuatan Telur Asin Bersama Ahlinya

Komar (tiga kanan), peternak unggas foto bersama para guru SDN Pondok Petir 03, peternak tersebut akan menjadi narasumber dalam pembuatan telur asin terkait praktik P5.

Swara Pendidikan (Bojongsari, Depok)- UPTD SDN Pondok Petir 03 akan mengadakan praktik  pembuatan telur asin pada bulan November. Menurut rencana, kegiatan tersebut akan mendatangkan langsung peternak unggas sekaligus perajin pembuatan telor asin untuk membimbing dan memotivasi  siswa kelas 2 dan 5.

“Namanya Pak Komar, peternak sekaligus perajin  telur asin yang nantinya akan praktik pada 1 November 2024 dalam gelar karya P5,” kata salah satu guru SDN Pondok Petir 03,  Nur Ahdiani biasa disapa Ria, Jumat (11/10/2024).

Narasumber tersebut, lanjut Ria, akan membawa bebeknya untuk ditunjukkan kepada siswa, termasuk contoh telur asin hasil produksinya.

“Hal  itu dalam upaya memberikan edukasi, pengetahuan dan wawasan siswa, bagaimana cara beternak bebek dan angsa hingga produksi telur asin,” pungkasnya. (Dib)

RELATED ARTICLES

Most Popular