Swara Pendidikan (Jakarta) – Kemendikbudristek meluncurkan Rapor Pendidikan untuk satuan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dalam agenda Sosialisasi Rapor Pendidikan 2024 di Jakarta. Selasa (5/3/24)
Setelah sebelumnya Rapor Pendidikan dengan data level nasional sudah bisa diakses terlebih dahulu oleh satuan pendidikan pendidikan dasar dan pendidikan menengah, serta pemerintah daerah, kini satuan PAUD pun dapat mengidentifikasi permasalahannya dengan lebih baik, demi meningkatkan layanan pendidikannya.
Peluncuran tersebut sekaligus menyosialisasikan pembaruan data Rapor Pendidikan untuk Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah, serta Rapor Pendidikan Daerah sebagai referensi untuk menentukan prioritas pembenahan pendidikan.
Dalam kesempatan itu Mendikbudristek Nadiem Makarim mengajak semua pemangku kepentingan untuk menguatkan sinergi demi pembenahan pendidikan yang optimal.
”Peningkatan layanan pendidikan ini butuh dukungan dan kolaborasi dari semua pihak, mulai dari pemerintah daerah, satuan pendidikan, bahkan orang tua, sehingga proses pembenahan yang dilakukan lebih optimal,” ujar Mendikbudristek yang dikutip dari laman resmi kemdikbud.go.id. (gus)