
Swara Pendidikan (Abadijaya, Depok) – “Woow kereen!! Panggungnya aja bagus dan keren, anak- anaknya hebat!! lulusnya 100 persen. salut sama bu kepala sekolah, dewan guru dan komite sekolahnya. Hebaaatt!!,” puji Arif.
Itulah kesan pertama, Ketua K3S Kecamatan Sukmajaya, Arif Suryadi saat menghadiri acara pelepasan siswa siswi kelas 6 SDN Mekarjaya 13 tahun ajaran 2022-2023 dihalaman sekolah, Selasa (13/6/23) pagi.
Meski hanya diadakan di halaman sekolah, Arif Suryadi yang pernah menjabat Kepsek Mekarjaya 13 itu memberikan apresiasi atas suksesnya penyelenggaraan acara pelepasan 119 siswa-siswi kelas 6.
Dari penataan acara seperti tata artistik panggung yang sederhana nan bermakna dengan mengusung tema “Berpisah bukan melupakan– Guna menggapai impian dengan penuh harapan bertemu kembali membawa kesuksesan”.
Menurut Arif, untuk meraih kesuksesan dibutuhkan usaha, perjuangan yang sungguh-sungguh. Sebab untuk meraih suatu kesuksesan tidak mungkin tanpa perjuangan.
“Begitu pula di sekolah untuk bisa lulus seorang murid harus berjuang, berusaha dan berdoa. Apa yang diperoleh 119 siswa bisa lulus karena perjuangannya, semoga SDN Mekarjaya 13 menjadi sekolah terbaik di Kota Depok,” tandas Arif.

Kepala sekolah (Kepsek) SDN Mekatjaya 13, Koko Komala mengatakan, pelepasan 119 siswa-siswa tahun ajaran 2022-2023 yang diadakan komite sekolah bersama orangtua tahun ini sangat menarik karena banyak prestasi dah hiburan menarik yang ditampilkan di acara tersebut.
“Kalau tahun lalu kan masih ada pandemi Covid19, sehingga acaranya ga semeriah kali ini, alhamdulillah komite sekolah dan orangtua siswa yang mengadakan acara ini menjadi meriah,” tutur Koko.
Koko Komala berharap, para alumni tetap menjaga nama baik sekolah dan keluarganya dengan bersikap santun, ramah dan tidak sombong.
“Ingatlah guru-guru SDN Mekarjaya 13 didalam hati dan setiap doa-doanya agar menjadi berkah. Jangan mengistilahkan kami dengan sebut itu mantan dan bekas guruku, tetapi sebutlah kami dengan istilah itu guru-guru ku sewaktu di sekolah dasar,” tandas Koko berpesan agar para alumni sukses selalu berbakti kepada orangtuanya.
Pelepasan 119 siswa-siswi SDN Mekatjaya 13 tahun ajaran 2022-2023 diwarnai dengan prosesi sungkaman perwakilan siswa-siswi kelas kepada orangtua masing-masing. Didalam prosesi sungkaman ini seorang anak bersujud kepada orangtua dan memohon maaf dan berterima-kasih kepada orangtua, juga meminta maaf atas kesalahannya dan terima kasih mereka sudah disekolahkan selama enam tahun, dan akan melanjutkan ke SMP, nanti. Dalam prosesi ini diwarnai cium tangan dan berpelukan sambil menangis anak dan orangtua.
Seusai prosesi sungkaman dilanjutkan acara pelepasan dan pencopotan atribut sekolah dan penyerahan siswa-siswi oleh kepala sekolah kepada orangtua siswa.
Acara berikutnya, Kepsek SDN Mekarjaya 13, Koko Komala mengalungkan pedali kelulusan dan pemberian piagam sekolah kepada setiap siswa-siswa.
Acara pelepasan juga ditandai pemberian bingkisan dan uang kedeudeuh kepada seorang guru yang purna bakti setelah mengajar selama 28 tahun.
pada acara itu juga dibacakan peraih nilai tertinggi dimasing-masing kelas. berikut nama dan kelasnya.
Kelas 6 A
- Afriana Dwi Lestari
- Fira Rizki Assyifa
- Muhammad Adly Hanafi Wirawan
Kelas 6B
- Najwa Naylla Shifa
- Gladys Dwi IrfanAyesha Attaya Mardiana
Kelas 6C
1 Naysila Sita Lazuard
2 Amora Jazzy Ceria Abaulu
3 Nindysa Ariel Putri Diananda
Kelas 6 D
1 Najwa Zahira Alfarah
2 Anezka Syakirah
3 Galih Bagaspati
( jaya)