Tim Silat SMPN 25 Boyong 14 Medali di Turnamen Pencak Silat BNN Cup II

by Redaksi
0 Komentar 650 Pembaca

Kepala SMPN 25, Hehen Hendra mengkalungkan medali kepada siswa peraih emas

Swara Pendidikan.co.id (DEPOK) – Tim Pencak Silat SMP Negeri 25 Depok berhasil memboyong 14 medali di ajang turnamen pencak silat antar pelajar Badan Narkotika Nasional (BNN) CUP II di GOR Kartika Kostrad Cilodong Depok, beberapa waktu lalu.

“Prestasi ini tentunya merupakan pencapaian luar biasa dari peserta didik kami yang ikut di kejuaraan tersebut. Mudah-mudahan dari SMPN 25 ini bisa lahirkan atlit pencak silat tingkat Nasional untuk Kota Depok”, ujar  Kepala UPTD SMPN 25 Depok Hehen Hendra.

Hehen menjelaskan, 14 medali itu terdiri dari 5 emas, 2 perak dan 7 perunggu.

Berikut nama-nama peraih medali emas, perak, dan perunggu :

Medali Emas :

  1. Adelia Putri Wijaya (kelas 9/I),
  2. Devina Aulia (kelas 9/2),
  3. Akmal Setya (kelas 9/5,
  4. Yosua Yogi (kelas 9/6) dan
  5. Alyubi (kelas 9/6).

Medali Perak :

  1. Marcelly Maulid ina (kelas 9/1) dan
  2. Damar (kelas 9/2).

Medali Perunggu :

  1. Putri Nazwa Heri Jaelani (kelas 9/1)
  2. Abdullah Ramadhan (kelas 9/1)
  3. Saskia (kelas 9/2)
  4. Rahma (kelas 9/2)
  5. Zenna Izza (kelas 9/3),
  6. Ratih Vanila, (kelas 9/3)
  7. Hana (kelas 9/4)

Baca juga

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel & foto di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi!!