Swara Pendidikan (Tapos, Depok)- SMP Negeri 16 Depok menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di halaman sekolah pada Kamis, 26 September 2024.
Acara bertemakan ’’Meneladani Sikap Dan Menjadikan Nabi Muhammad SAW Sebagai Tauladan’’ dihadiri Kepala Bidang Pembinaan SMP, Joko Soetrisno M.Pd, Pengawas Pembina, dan Komite.
Kepala SMP Negeri 16 Depok, Agus Purwanto menjelaskan, peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW diikuti semua siswa siswi SMPN 16 Depok untuk mengambil teladan dari sifat Nabi Muhammad SAW.
“Selain itu, kegiatan juga bertujuan untuk mengingat sejarah kelahiran Nabi Muhammad SAW dan perjuangannya,” kata Agus.
Dia berharap kegiatan ini memberi banyak manfaat dan sebagai pengingat bagi semuanya dalam meneladani perilaku Rasulullah.
“Harapan kami yang akan datang bisa memeriahkan kembali acara Maulid Nabi Muhammad SAW dengan Menggelar pentas seni,” Imbuh Agus. (Harlis)