Saturday, March 15, 2025

SDN Abadijaya 3 Peringati Isra Mi’raj 1446 H dengan Sederhana

Perwakilan siswa-siswi kelas rendah mengisi acara peringatan Isra Mi’ roj di SDN Abadijaya 3 pada Rabu pagi (19/2/25).

Swara Pendidikan (Sukmajaya, Depok)– Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah di SDN Abadijaya 3 dilaksanakan secara sederhana namun penuh makna, pada Rabu (19/2/2025) di halaman sekolah.

Hadir dalam acara tersebut, Pengawas Pembina SD Gugus 2&3, Tuty Suparyati M.Pd, Ketua K3S Kecamatan Sukmajaya, Arif Suryadi M.Pd, Ketua PGRI Kecamatan Sukmajaya, Supardi M.Pd, dan Pengawas Pendidikan Agama Islam (PAI) Kemenag Kota Depok, Yanti M.P.Ag.

Acara dimulai dengan pembacaan ayat-ayat Al-Qur’an, yang kemudian diikuti dengan pembacaan puisi oleh siswa-siswi, serta pembacaan 20 sifat Allah.

Selain itu, acara juga meriah dengan penampilan hafalan surah-surah Al-Qur’an dari perwakilan peserta didik.

Kepala SDN Abadijaya 3, Maman Sutarman dalam sambutannya menyampaikan, peringatan Isra Mi’raj ini tidak hanya merupakan kegiatan seremoni belaka. Acara ini adalah sarana untuk evaluasi dan introspeksi diri, khususnya dalam hal kualitas pelaksanaan sholat yang merupakan kewajiban bagi umat Islam.

“Isra Mi’raj adalah perjalanan Rasulullah SAW yang menerima perintah untuk melaksanakan sholat lima waktu. Peringatan ini diharapkan dapat menjadi pengingat bagi kita semua akan pentingnya sholat dalam kehidupan sehari-hari,” kata Maman.

Sementara itu, Ketua K3S Kecamatan Sukmajaya, Arif Suryadi M.Pd, mengingatkan agar peringatan Isra Mi’raj ini bisa menjadi momentum bagi para peserta didik untuk memperbaiki kualitas ibadah, khususnya dalam melaksanakan sholat.

Hal yang sama juga disampaikan oleh Tuti Suparyati dan Yanti M.P.Ag, yang menekankan betapa pentingnya sholat sebagai tiang agama dalam kehidupan umat Islam.

Acara tersebut diakhiri dengan doa bersama yang dipimpin oleh salah seorang guru agama di SDN Abadijaya 3. (Jaya)

 

RELATED ARTICLES

Most Popular