Swara Pendidikan (Limo, Depok) – Ratusan siswa kelas 1 hingga kelas 6 SD Negeri Meruyung ikuti pesantren kilat. Kamis (28/03/24)
Kepala SD Negeri Meruyung, Maman S.Pd mengatakan acara bertajuk “Merajut kembali ukhuwah islamiah menuju insan bertaqwa,” berlangsung selama 3 hari di awali dengan pembacaan ayat suci Alquran, sholat dhuha bersama, pembacaan surat yasin dan doa bersama di pimpin oleh Bpk H. Achmad Sopyan.
“Dengan adanya kegiatan di bulan Ramadhan ini semoga para siswa dan dewan guru dapat meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT,” ungkapnya
Maman menambahkan, materi yang diberikan antara lain aqidah dan akhlak.
“kegiatan tersebut di akhiri dengan program Ramadhan berbagi, yang di bagikan kepada anak yatim, janda dan dhuafa,” sebutnya
Menurutnya, sembako yang di kumpulakan sebanyak 50 paket bersumber dari dana infak sembako, kerja sama dengan orang tua murid, komite sekolah dan seluruh dewan guru.
“Semoga amal ibadah kita di bulan suci ramadhan 1445 di terima oleh Allah SWT dan para siswa menjadi anak-anak yang sukses dunia dan akhirat. Aamiin,” ucap kepala SDN Meruyung, Maman S.Pd. (ameer)