SWARA PENDIDIKAN (SUKMAJAYA, DEPOK) – Peringatan tahun baru Islam 1 Muharram 1444 Hijriah dirayakan oleh SDN RRI Cisalak yang berlokasi di Jalan Raya Bogor Km.34 berbagi kebahagiaan berupa kegiatan santunan yatim, Jumat (12/108/22) pagi.
Kepala SDN RRI Cisalak, Arif Suryadi mengatakan, kegiatan santunan anak yatim ini menjadi agenda rutin tiap tahunnya di sekolah yang dipimpinnya.
“Alhamdulillah di bulan Muharram ini, bulannya anak yatim, kami bisa berbagi kebahagiaan bersama 25 siswa yatim yang ada di lingkungan sekolah kami,” ungkap Arif Suryadi.
[masterslider id=”116″]
Dikatakan Arif, berbagi pada anak yatim dan dhuafa tentunya tidak harus pada bulan Muharram, tetapi lanjutnya, ada 10 keutamaan di bulan Muharram, diantaranya adalah santunan yatim.
“Seperti yang katakan Nabi SAW, Siapa orang yang mengusap kepala anak yatim (menyantuni/menyayangi) pada hari Asyura (10 Muharram), maka Alloh akan angkat derajatnya sebanyak rambut anak yatim tersebut yang terusap oleh tangannya,” ujar Arif Suryadi mengutip salah satu hadis Nabi SAW. (harlis)