Rayakan Idul Adha 1444 Hijriah, SMKN 1 Sembelih 2 Ekor Sapi dan 7 Ekor Kambing

by Redaksi
0 Komentar 128 Pembaca

 

Swara Pendidikan (Tapos, Depok) – Keluarga Besar SMK Negeri 1 Depok menyambut Hari Raya Idul.Adha/ Qurban 1444 Hijriah dengan menyembelih 2 ekor sapi dan 7 ekor kambing, dihalaman Sekolah, Sabtu (1/7/2023).

“Alhamdulillah Idul Adha tahun ini SMKN 1 Depok melaksanakan Penyembelihan hewan qurban berupa 2 ekor sapi dan 7 ekor kambing ” ucap Plt Kepala SMKN 1 Depok, Tatang Komarudin.

Tatang bersama Wakepsek dan guru-guru

“Setelah kami hitung ada sekitar 400 bungkus daging Qurban. Rencananya kami berikan kepada masyarakat sekitar sekolah yang kurang mampu dan siswa siswi SMKN 1 Depok,” lanjut Tatang.

“Ini merupakan wujud pembinaan mental, rohani dan memperkuat karakter siswa siswi dan meningkatkan keimanan, ketaqwaan pada Allah SWT sekaligus sebagai sarana pembelajaran siswa siswi melatih jiwa sosialnya sehingga nantinya dapat terus dikembangkan dilingkungan tempat tinggalnya,” tutup Tatang. (harlis)

Baca juga

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel & foto di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi!!