
Swara pendidikan (Cinere, Depok)- Ratusan guru yang tergabung dalam Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) kecamatan Cinere memperingati maulid Nabi Muhammad SAW pada Selasa, 1 November 2024 di SDN Gandul 1.
Ketua PGRI kecamatan Cinere, H. Mursidi, M.Pd dalam sambutannya mengajak para guru untuk sama-sama kembali ke jati diri menjadi seorang pendidik ditengah cobaan dan ujian yang terkadang menghadang. Sebagai guru harus selalu kompak dan saling mensupport satu sama lainnya.
“Jadilah contoh, jangan hanya banyak bicara, seorang guru harus menjadi teladan yang baik. PGRI adalah wadah yang harus kita besarkan, tentunya diperlukan dukungan semua pihak, khususnya guru-guru yang tergabung dalam wadah PGRI,” pesannya.
Sementara itu, ketua K3S SDN se kecamatan Cinere, Gangsar Sumardi M.Pd mengatakan PGRI berkomitmen untuk menyatukan guru agar seperti sapu lidih ketika bersatu mampu membersihkan segala sesuatu.
“Ini adalah wadah yang harus dijaga, harus kita ikuti jadikan setiap kegiatan yang dipelopori oleh PGRI sebagai momen kebersamaan untuk kita semua,” kata Gangsar.
Semua kegiatan dirancang PGRI, sambungnya, agar setiap guru memiliki rasa kepemilikan terhadap wadah bersama yang bisa menjadi tempat solusi dalam problematika guru.
“Semoga didalam kebersamaan kita di PGRI, Allah SWTmenurunkan keberkahaannya sehingga hasil yang kita dapatkan bisa bermanfaat dan anak-anak didik kita menjadi generasi yang tangguh, cerdas dan beriman kepada Allah SWT,” harapnya. (Amer)




