Swara Pendidikan (Sawangan, Depok)– Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dan Hari Guru Nasional (HGN) 2025, PGRI Cabang Sawangan mengadakan aksi penghijauan di seluruh Sekolah Dasar Negeri (SDN) di Kecamatan Sawangan.
Ketua Penyelenggara HUT PGRI Cabang Sawangan, “Untuk aksi penghijauan HUT PGRI dan HGN 2025, kami sudah membeli sekitar 100 pohon. Bibit ini nanti akan ditanam di setiap SDN di Kecamatan Sawangan sehingga tercipta lingkungan yang lebih sejuk dan bermanfaat,” ungkap Ketua Penyelenggara HUT PGRI Cabang Sawangan, Andi Wijaya saat ditemui di Gedung PGRI Cabang Sawangan, Senin (24/11/2025).
Andi Wijaya mengatakan, bibit yang dibeli menggunakan anggaran PGRI Cabang Sawangan. Jenis bibit yang dibagikan, antara lain pohon alpukat, durian, jambu, buni, nangka, dan mangga. Menurutnya, pohon-pohon tersebut dipilih karena bersifat produktif dan dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi warga sekolah.
“Jika dirawat dengan baik, pohon-pohon ini akan berbuah dan bisa dinikmati oleh seluruh warga sekolah. Misalnya, SDN Kedaung mendapat tujuh bibit untuk ditanam,” kata Andi.
Di tempat yang sama, Jujun, guru SDN Sawangan 01 yang bertugas melakukan pembelian tanaman, menuturkan bahwa seluruh bibit diperoleh dari petani lokal di wilayah Sawangan. Dia juga menjelaskan bahwa aksi penanaman pohon memiliki tiga fungsi utama, yaitu penghijauan, penyediaan buah, dan menjaga kualitas oksigen di lingkungan sekolah.
“Pohon alpukat, misalnya, dapat mulai berbuah dalam waktu dua tahun. Dengan kedalaman lubang tanam sekitar 75 cm, diameter 75 cm, serta diberi pupuk kandang dan pupuk organik, insyaallah dalam dua tahun sudah berbuah,” jelas Jujun.
Kegiatan penghijauan ini menjadi bagian dari rangkaian perayaan HUT ke-80 PGRI dan HGN tingkat Kecamatan Sawangan yang akan dilaksanakan pada 27 November 2025 di Alun-Alun Depok Barat. (Dib)




