
Swara Pendidikan (Sukmajaya, Depok)- 50 Siswa SMP Tirta Jaya telah mengajukan Kartu Depok Sejahtera (KDS) di tahun 2024, namun baru 34 siswa yang sudah di acc dan itu pun belum cair.
“Kalau untuk siswa SMK Tirta Jaya, kita belum dapat informasi resmi bahwa SMK itu mendapatkan KDS. Baru tahu kemarin ketika ada pertemuan dengan Wakil Wali kota Depok, ternyata semua jenjang sekolah dapat. Kita sudah sih mengajukan untuk SMK nya,” kata operator SMP dan SMK Tirta Jaya, Maulana Syahid Nur, saat dikonfirmasi Swara Pendidikan di kantornya pada Senin, 21 Oktober 2024.
Dia menyebutkan tahun sebelumnya, 2023 mengajukan 50 siswa SMP, yang dapat KDS 50 siswa. Tahun 2024 ada penurun jumlah penerima manfaatnya.
“Saya gak tahu apa penyebabnya, karena itu menjadi kewenangan pihak Dinsos kota Depok. Yang pasti secara persyaratan administrasi sudah kita penuhi” ujarnya.
Menurut Maulana, dengan adanya program KDS sangat membantu siswa yang kesulitan membayar biaya sekolah, khususnya biaya SPP. Namun demikian masih ada siswa yang sudah mengajukan tapi nggak cair atau siswa hanya mendapatkan KDS hanya sekali, padahal siswa itu butuh bantuan pembiayaan 1 atau 2 tahun lagi.
“Di SMP dan SMK Tirta Jaya, mayoritas siswanya dari keluarga pra sejahtera (kurang mampu-red). Jadi adanya KDS, mereka sangat berharap bisa menjadi solusi keberlangsungan siswa bersekolah sampai lulus atau melanjutkan ke jenjang berikutnya,” ungkapnya.
Untuk SMK, sambung Maulana, kita terus sosialisasikan ke orang tua siswa yang sudah terdaftar di DTKS agar melapor ke sekolah, nanti akan dinput datanya biar masuk sebagai penerima manfaat KDS.
“Kalau secara aplikasi system sudah baik, mudah untuk memasukan data siswa, Cuma yang masih jadi kelemahan, dari data yang masuk, pihak sekolah tidak tahu berapa siswa yang akan cair,” imbuhnya.
Maulana berharap program KDS terus berjalan dan APBD (Bos kota Depok-red) untuk jenjang SMP diadakan kembali.
“Program KDS sudah sangat membantu sekolah, terutama sekolah swasta walau pun penerima manfaatnya belum menyeluruh, tidak seperti APBD (Bos kota) setiap siswa dipastikan dapat,” pungkasnya. (NJ Saputra)