Wednesday, March 12, 2025

Penantian Panjang Tak Berujung

Penantian Panjang Tak Berujung
(Curahan Hati Terdalam)
Karya: Oase_biru

Delusi dan halusinasi bergantian menghampiri
Menggambarkan sebuah kebenaran ataukah hanya impian?
Seakan sukma dan raga enggan menelisik
Lelah yang semakin membumi

Sebuah bintang yang bersinar terang tak mampu bertahan
Empat tahun mencoba tetap memendarkan cahayanya
Di antara gelapnya langit yang seharusnya berwarna
Menahan pekatnya awan hitam agar tak menurunkan butir air

Keyakinan untuk mengubah warna kehidupan
Seakan tak kunjung tiba menghampiri hembusan nafas
Bintang itu bukan semakin bersinar, melainkan tertutup debu kosmik
Hingga semakin lama kian meredup

Saat lambung bersuara meminta kebutuhannya
Saat cacing-cacing dalam usus ramai mencari mangsanya
Saat magnet pendidikan mulai menarik logam hingga emas
Namun tak ada yang bisa mengerti jeritan hati

Penantian panjang yang kini mulai menggoreskan kanvas
Kembali mengendurkan pembuluh nadi, vena, hingga kapiler
Ketika para punggawa berkoar efisiensi untuk kemakmuran
Namun tak pernah dirasakan oleh ratusan semut yang berbaris rapi

Memahami kondisi jalan yang membentang penuh liku
Dengan lubang dan aspal yang semakin mengelupas
Namun rasa dan asa ini sudah sampai batas penantian
Tenggelam dalam doa di atas sajadah penuh air mata

Semoga penantian panjang P1-PPPK 2021 berakhir seindah nuansa pelangi. Kami akan memberikan goresan warna indah dalam pengabdian membersamai generasi emas Indonesia.**

Depok, 10 Maret 2025

 

RELATED ARTICLES

Most Popular