Senin, Maret 10, 2025

PEMKOT DEPOK PERINGATI HUT RI KE – 71TAHUN

Walikota Depok M Idris didampingi Wakil Walikota Pradi.S dan Ketua DPRD kota Depok Hendrik T. Allo
Walikota Depok M Idris didampingi Wakil Walikota Pradi.S dan Ketua DPRD kota Depok Hendrik T. Allo

SwaraPendidikan.co.id – ( Depok Raya) – Peringatan HUT RI ke 71, Pemerintah Kota (Pemkot) Depok menggelar pengibaran bendera merah putih di halaman Balaikota Depok, tampak dihadiri Ketua DPRD kota Depok Hendrik Tangke Allo,mantan Walikota periode 1995, Sofyan Safari Hamim, mantan Wakil Walikota Depok periode 2000, Yuyun Wirasaputra, dan Mantan Walikota Depok, Nur Mahmudi Ismail yang sempat menjabat 2 periode tahun 2005-2015 serta unsur Muspida Rabu (17/08/2016).

hadir berbagai perwakilan instansi dan masyarakat.
hadir berbagai perwakilan instansi dan masyarakat.

Pada acara tersebut juga Walikota Depok Muhammad Idris juga berkesempatan membunyikan sirine tanda-tanda Detik-Detik Proklamasi, Ketua DPRD Kota Depok Hendrik T Allo membacakan Teks Proklamasi termasuk Kepala PN Depok membacakan teks Pancasila dan Kapolres Depok membacakan pembukaan UUD 1945.

Dalam kesempatan tersebut Walikota Depok Muhammad Idris menyampaikan kemerdekaan yang diraih merupakan cita-cita yang ingin dicapai oleh semua bangsa. Bangsa Indonesia telah merdeka sejak di dicetuskannya naskah proklamasi yang dibaca oleh Soekarno pada 17 Agustus 1945.

“Makna Proklamasi sebagai dasar penghentian dan penghapusan segala bentuk penjajahan dan lahirnya negara Republik Indonesia untuk meneruskan cita – cita itu para generasi penerus perjuangan harus mewujudkan dengan mencerdaskan bangsa, dan melawan kemiskinan,”kata Walikota Depok Idris.

Masih menurut Idris Proklamasi bagi negara Indonesia merupakan hal yang sangat penting, sebagai bukti kedaulatan Indonesia di mata negara-negara lain sekaligus identitas kebangsaan,” ujarnya.

Kedepannya ia berharap semangat kemerdekaan ke- 71 tahun disikapi dengan pembangunan daerah yang berdampak bagi kesejahteraan masyarakat dan peningkatan pelayanan pemerintah untuk semua masyarakat Depok yang lebih baik lagi.

Sementara itu, turut hadir berbagai perwakilan masyarakat dari berbagai organisasi dan kepemudaan serta para pensiunan dan para penggiat di Kota Depok.(Harlis)

RELATED ARTICLES

Most Popular