[espro-slider id=5297]

Swara Pendidikan.co.id (CIPAYUNG, Depok) – PAUD – TPQ Assalamah, Cipayung, Depok melepas dua puluh enam siswanya dalam acara wisuda angkatan XV tahun ajaran 2016-2017, Rabu (10/5/17).
Kepala PAUD – TPQ Assalamah, Yuniarsih mengatakan, pelepasan siswa-siswi angkatan XV ini merupakan kegiatan akhir dari proses belajar mengajar anak-anak Kelompok B.
“Hari ini, anak-anak Kelompok B telah menyelesaikan pendidikan di sekolah ini. Kami bersyukur karena telah dapat menyelesaikan tanggung jawab pengasuhan anak-anak dari para bapak ibu. Untuk itu, kami serahkan kembali anak-anak ini kepada bapak ibu,” ujar Yuniarsih. Rabu (10/5/17).
pelepasan siswa-siswi angkatan XV ini juga dimeriahkan dengan penampilan seni tari tradisional yang dibawakan siswa.
“Tujuan kami, agar usai dari PAUD dan masuk sekolah dasar (SD) nantinya, siswa lebih bereksplorasi lagi,” ujar Yuniarsih menambahkan.
“Mudah-mudahan ilmu yang kami berikan kepada anak-anak dapat menempa jiwanya, terutama dalam budi pekerti dan agama. Semoga menjadi anak yang soleh dan soleha, ” harapnya.
Pelepasan dan wisuda siswa-siswi PAUD-TPQ Assalamah juga diisi tausiah oleh KH. Drs. Badruin Toyib, serta dihadiri seluruh pengurus Yayasan Pendidikan Islam Assalama, tokoh masyarakat setempat dan orang tua murid. (gus)