Friday, March 14, 2025

Kadisdik Takziah Untuk Berikan Dukungan Moril Kepada Keluarga Korban Kecelakaan Bus Yang Membawa Rombongan Pelajar SMK Lingga Kencana

Kadisdik Depok, Hj. Siti Chaerijah Aurijah.

Swara Pendidikan (Depok) – Innalillahi Wainna Ilaihi Rojiun. Kabar duka menyelimuti keluarga besar SMK Lingga Kencana atas musibah kecelakaan Bus Trans Putera Fajar dengan nomor polisi AD 7524 OG yang membawa rombongan study tour siswa/i SMK Lingga Kencana dengan korban 11 orang meninggal dunia (9 siswa, 1 guru, dan 1 mahasiswa asal Subang) dan puluhan luka-luka.  pada pukul 18.30 WIB didepan Hotel Sariater, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat (Jabar). Sabtu (11/5/24).

 

“Atas nama pribadi dan keluarga besar Dinas Pendidikan turut berduka cita yang sedalam-dalamnya. Kami juga turut sedih prihatin, dan turut berdukacita atas musibah ini, dan musibah ini tentunya di luar kewenangan kita. Semoga almarhum/almarhummah diterima amal ibadahnya dan diampuni segala dosanya,” ucap Kepala Dinas Pendidikan Kota Depok, Hj. Siti Chaerijah Aurijah kepada jurnalis Swara Pendidikan usai melayat kerumah duka salah satu siswa SMK Lingga Kencana yang menjadi korban kecelakaan maut didepan Hotel Sariater, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat (Jabar). Sabtu (11/5/24) sore.

 

“Alhamdulillah saat ini Pemkot Depok sudah bergerak untuk kepulangan jenazah, kemudian yang luka ringan dan berat, juga membawa ambulans untuk membawa jenazah. Pemkot Depok bergerak cepat membantu kepulangan dari para korban,” imbuhnya.

 

Jurnalis Swara Pendidikan menyempatkan mewawancarai Kadisdik Depok, Hj. Siti Chaerijah Aurijah. Berikut petikan wawancaranya.

 

SP: Tahu info ada kecelakaan bagaimana?

 

Kadisdik: Malam itu, setelah beberapa kejadian ada di WA.

 

SP: Dari Dinas Pendidikan setelah tahu ada kejadian ini langkah selanjutnya apa?

 

Kadisdik: Kita koordinasi dengan teman-teman, termasuk mengingatkan teman-teman di sekolah yang akan outing class atau ada kegiatan di luar kota, untuk memperhatikan terutama keselamatan.

 

SP: Mungkin ada beberapa sekolah lain yang akan melakukan rencana yang sama, bagaimana itu?

 

Kadisdik : Kalau yang sudah direncanakan memang ada beberapa sekolah. Ya kita tetap ingatkan faktor keselamatan. Kalau menggunakan travel dari perizinan, kelayakan kendaraannya, harus benar-benar dicek.

 

SP: Apa imbauan Ibu bagi sekolah?

 

Kadisdik: Dengan Kejadian ini, mohon kepada seluruh satuan Pendidikan menjadikan kejadian ini sebagai bahan evaluasi, apalagi sekolah yg satuan Pendidikan yg akan melaksanakan moment perpisahan sekolah di luar, jadikan kejadian ini sbg bahan evaluasi dan masukan utk dipertimbangkan kembali rencananya kegiatannya.

(Amer)

RELATED ARTICLES

Most Popular