HARMAS PERINGATI DIRGAHAYU HUT RI KE – 71

by syahrul
0 Komentar 320 Pembaca
poto bersama jajaran Harmas dan tim Paskibra

poto bersama gabungan jajaran Harmas dan tim Paskibra

SwaraPendidikan.co.id – (Beiji – Depok )

Segenap jajaran Sekolah dan pengurus Yayasan Harapan Massa serta gabungan ratusan siswa dari jenjang SMP,SMK Farmasi dan SMK Wisata turut peringati HUT Kemerdekaan RI ke – 71 dengan hikmat yang dihelat pada pukul 07 pagi dihalaman SMK Farmasi Rabu (17/8/2016).

Dalam kesempatan tersebut Pembina Upacara HUT RI ke – 71Gunawan menyampaikan wejangannya kepada para siswa – siswi agar mengingat jasa – jasa para pahlawan dengan mengiisi kemerdekaan bangsa dengan cara positif.

“Kemerdekaan yang direbut melalui darah dan air mata para pejuang terdahulu dalam melawan penjajah sehingga dapat dirasakan bangsa ini dengan meraih kedaulatan, patut disyukuri.

“Sudah seharusnya sebagai generasi penerus kemerdekaan, para pendidik dan para pelajar dan umumnya bangsa ini, menyikapi semangat kemerdekaan dengan cara mengisi hal –hal yang positif dan kreatif,”wejang Gunawan sekaligus menjabat pengurus Yayasan Harapan Massa.

foto bersama jajaran SMK Wisata dan Tim Paskibra

foto bersama jajaran SMK Wisata dan Tim Paskibra

Tempat yang sama Riska Medina Kepsek SMK Wisata mengatakan upacara HUT RI ke – 71 memang dipersiapkan jauh hari sebelumnya dengan melibat tim paskibra yang dilatih secara rutin.

“Alhamdulillah tim Paskibra berkat latihan yang disiplin akhirnya dapat melaksanakan Upacara HUT RI sesuai rencana,”syukur Riska.

Masih tempat yang sama Komandan Upacara Pandu mengakui dengan bangga dapat melaksanakan Upacara HUT RI ke – 71,”ini kali yang pertama saya memimpin Upacara HUT RI dengan tim Paskibra didepan ratusan orang dan berlangsung dengan lancar,”aku Pandu asal siswa SMK Wisata.

Ia juga mengatakan, sebagai generasi yang meneruskan kemerdekaan khususnya para pelajar seharusnya kemerdekaan diisi berbagai semangat kegiatan yang positif bukan hanya kegiatan seremonial. “Kita dapat memaknai dan merasakan arti kemerdekaan jika kita bertanggung jawab sesuai perannya masing – masing,”pungkas Pandu.

Sementara itu Upacara HUT RI diiring tim paduan suara SMK Farmasi yang menyanyikan Indonesia Raya dan kepiawaian tim drum band siswa SMP Harmas. (Syah)

Baca juga

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel & foto di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi!!