Swara Pendidikan (Tapos, Depok)- Cabang lomba-lomba Pendidikan (LLP), Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (02SN 2025) untuk siswa sekolah dasar (SD) negeri dan swasta tingkat kecamatan Tapos mulai dipertandingkan, pada Rabu (16 April 2025).
Hari pertama pelaksanaan mempertandingkan 4 cabang olahraga, yaitu Futsal, Atletik, Catur, dan Tenis Meja. Pertandingan cabor Futsal, Atletik berlangsung di lapangan futsal Boa, Cilodong. Sementara untuk cabor Catur, dan Tenis Meja dipertandingkan di SDN Sukatani 3.
Menurut Ketua Pelaksana O2SN Tapos, Wuri Chandra, ada sekitar 40 sekolah, baik dari Sekolah Dasar (SD) Negeri dan Swasta turut ambil bagian dalam kompetisi ini.
“Untuk cabang olahraga Futsal diikuti oleh 37 tim dari berbagai sekolah. Sedangkan untuk cabang Atletik, masing-masing sekolah mengirimkan dua atlet, satu putra dan satu putri,” jelas Chandra saat ditemui di lokasi pertandingan.
Chandra yang juga Kepala SDN Sukamaju 4, menyebut O2SN merupakan ajang yang paling diminati oleh siswa karena melibatkan banyak peserta dan aneka cabang olahraga. Dia mengaku telah mempersiapkan kegiatan ini telah dilakukan sejak empat bulan terakhir, termasuk dalam hal penentuan lokasi pertandingan.
“Panitia pelaksana terdiri dari para guru olahraga dan juga guru-guru yang memahami teknis setiap cabang olahraga. Kami berusaha agar pelaksanaan berjalan lancar dan adil,” imbuhnya.
Lebih lanjut, kata Chandra, Seluruh pertandingan pada hari pertama, mulai dari babak penyisihan hingga final, diselesaikan dalam satu hari, termasuk pengumuman pemenang.
Dia berharap melalui pelaksanaan O2SN ini, akan muncul bibit-bibit atlet potensial yang bisa mengharumkan nama sekolah maupun Kecamatan Tapos di tingkat yang lebih tinggi. “Semoga para juara dari setiap cabang olahraga nantinya dapat mewakili Kecamatan Tapos di tingkat kota Depok dan meraih prestasi yang membanggakan,” harap Wuri Chandra.
Hari Kedua Pertandingan
Pelaksanaan O2SN Kecamatan Tapos berlanjut pada Kamis, 17 April 2025, dengan mempertandingkan enam cabang olahraga tambahan, yaitu:
- Renang di Kolam Renang GLV
- Bulu Tangkis di GOR 58 Jatijajar
- Karate, Silat, Taekwondo, dan Senam di SDN Sukatani 2
Sampai berita ini diturunkan, masih berlangsung pertandingan Futsal. Dan untuk pemenang pertandingkan akan di umumkan jam 14.00 Wib. (NJ Saputra)