Di tangan Sukabdi, Limbah Koran diubah Menjadi Patung Karakter

by Redaksi
0 Komentar 1518 Pembaca

Wakil Kepala SMP PGRI Depok 2 Tengah, Sukabdi Sumopawiro, S.Pd di dampingi Dra. Poluan Gretje mempraktikan cara membuat patung 3 dimensi dari kertas koran

Swara Pendidikan.co.id (DEPOK) – Kelihaian tangan Wakil Kepala SMP PGRI Depok 2 Tengah, Sukabdi Sumopawiro, S.Pd dalam mengolah limbah koran menjadi kerajinan tangan yang indah patut di acungi jempol.

Lewat tangan dinginnya, Wakil Kepala SMP PGRI Depok 2 Tengah ini mengubah limbah koran menjadi patung karakter tiga dimensi.

“Bahannya mudah ditemukan dan dicari. Tinggal kemauan kita saja,” ujar Sukabdi yang ditemui SP saat asyik membuat patung hewan dari limbah koran di halaman sekolah.

“Tumpukan koran bekas ini tidak direndam di air, karena jika direndam butuh waktu saat proses pengeringan,” katanya.

Menurut Sukabdi, pembuatan patung koran tersebut sangat mudah untuk dilakukan. “Tinggal mengikuti alur kawat yang sudah di pola,” tandasnya.

Dia menyebut, bahan utama kerajinan tersebut yakni kertas koran bekas, kawat bonsai, cat acrylic, lakban kertas dan berbagai model patung.

Dikatakan Sukabdi, patung karakter yang dibuat dengan bahan kertas koran memiliki kelebihan tersendiri. Salah satunya tidak mudah pecah saat jatuh.

ditambahkan, Dra. Poluan Gretje, PKS bidang Keuangan. Keterampilannya dalam membuat patung dari limbah koran ini juga dia tularkan kepada peserta didik dan guru-guru lainnya.

“Biar semangat, hasil karya mereka kita lombakan antar kelas. Kita bukan mencari siapa yang paling bagus, tetapi kita ingin mengapresiasi hasil kreasi dan karyanya agar siswa juga semakin termotivasi,” ujar Dra. Poluan Gretje.

“Bukan hanya koran, limbah botol mineral juga kita olah jadi kerajinan tangan. Misalnya kita buat lampion dan bentuk-bentuk lain,” ujar Poluan Gretje sambil menunjukan beberapa hasil karya buatan tangan guru-guru lainnya. (gus)

Sejumlah hasil karya Sukabdi yang belum diwarnai

Baca juga

Tinggalkan Komentar